Keuntungan menabung emas di Pegadaian ternyata cukup beragam. Pegadaian diklaim sebagai pemrakarsa pertama layanan tabungan emas.
Konsep tabungan emas di Pegadaian memungkinkan nasabah dapat membeli emas 24 karat dengan cara dicicil.
Selanjutnya nasabah akan menyetor sejumlah uang tunai yang akan dikonversikan ke dalam besaran emas. Dalam hal ini disesuaikan dengan harga emas yang berlaku.
Oleh karena itu, menabung emas di pegadaian menjadi instrumen investasi yang banyak diminati masyarakat dengan berbagai kelebihan yang diberikan.
Berbagai Keuntungan Menabung Emas di Pegadaian
Dari berbagai bentuk produk investasi, tabungan emas menjadi salah satu pilihan menarik sebagai sarana menabung jangka panjang. Menginvestasikan uang dengan emas batangan diklaim dapat menjaga nilai mata uang tersebut dari adanya inflasi.
Hal ini karena harga emas batangan yang cenderung terus mengalami kenaikan. Selain itu, menyimpan uang dalam bentuk emas menjadi salah satu alternatif mudah untuk dilakukan.
Namun jika membeli emas batangan secara langsung, tentu harganya pun cukup mahal. Oleh karena itulah saat ini hadir sistem investasi emas dari Pegadaian yakni tabungan emas.
Lalu keuntungan apa saja yang dapat diperoleh masyarakat saat menabung emas di Pegadaian tersebut?
Nilai Aset Cenderung Stabil
Keuntungan menabung emas di Pegadaian yang pertama adalah nilai aset yang cenderung stabil. Karena emas masuk dalam komoditas tidak hanya berperan menjadi instrumen investasi. Akan tetapi sebagai pelengkap gaya hidup seseorang.
Oleh karena itu pada saat transaksi emas masih dapat terus berjalan dengan kuat, maka risiko harga aset turun dapat dikatakan cukup minim.
Budget Murah
Masyarakat dapat ,melakukan pembelian emas di Pegadaian dengan harga yang terjangkau.Meskipun Anda memiliki uang pas-pasan, tetapi Anda masih tetap bisa menyisihkan sebagian dana cadangan untuk dapat berinvestasi emas di Pegadaian.
Dalam hal ini, Anda bisa menabung emas mulai dari Rp 10.000. Di mana setiap Anda melakukan setor tunai, maka dapat langsung terkonversi ke dalam bentuk gram di dalam buku rekening. Selanjutnya, setelah mencapai minimal 1 gram emas,s maka Tabungan Emas pun dapat Anda cairkan.
Tabungan Emas Bersifat Konvensional
Investasi emas di Pegadaian bersifat tabungan konvensional. Sehingga membuat Anda lebih mudah untuk mencairkan aset menjadi uang tunai.
Proses Pencairan Mudah
Sebagai salah satu investasi yang likuid, maka suatu hal yang cukup wajar jika emas sangat mudah dicairkan.
Apabila Anda butuh dana darurat, maka Anda dapat menjual emas untuk memenuhi kebutuhan Anda saat itu, Lain dengan bentuk investasi lain yang cenderung butuh waktu pencairan yang lama.
Keamanan Terjamin
Dalam melakukan investasi emas batang, Anda perlu menyimpannya di tempat yang aman. Seperti safety deposit box di bank. Oleh karena itu dengan menabung emas di Pegadaian, maka emas akan disimpan secara lebih aman di Pegadaian.
Bebas Pajak dan Aturan
Hingga saat ini, tidak ada nominal pajak yang dibebankan kepada para investor atas kepemilikan tabungan emas yang ada di Pegadaian.
Seberapa pun jumlah emas yang Anda miliki, tidak akan ada pajak ataupun peraturan atau undang-undang yang mengikat Anda.
Hal ini tentu berbeda dengan tabungan yang berbentuk uang tunai. Tidak hanya pajak, tabungan berbentuk tunai juga akan dibebankan oleh biaya administrasi dalam setiap bulannya.
Meski terdapat banyak keuntungan menabung emas di Pegadaian, bukan berarti ini tidak memiliki kekurangan. Selain itu, program menabung emas di Pegadaian ini juga belum ada di sebuah cabang. Sehingga Anda perlu memastikan bahwa cabang Pegadaian di kota Anda sudah melayani Tabungan Emas.
Originally posted 2023-03-31 16:46:16.