Cara menyembunyikan apps di HP Samsung perlu diketahui khususnya bagi Anda yang ingin membuat aplikasi di ponsel lebih terjaga privasinya. Di zaman yang hampir semuanya serba digital seperti saat ini, aplikasi di HP merupakan bagian penting di dalam kehidupan keseharian. Mulai dari aplikasi untuk menjalin komunikasi, aplikasi untuk hiburan, bahkan aplikasi untuk shopping, segala ada di genggaman tangan.
Akan tetapi, ada kalanya terdapat sejumlah aplikasi di smartphone yang ingin Anda sembunyikan dari pandangan orang lain. Aplikasi yang Anda kehendaki untuk disembunyikan tersebut misalnya folder foto, video, dan aplikasi chatting WhatsApp.
Cara Menyembunyikan Apps di HP Samsung Tanpa Aplikasi Tambahan
Ya, menyembunyikan aplikasi di ponsel Samsung dapat Anda lakukan tanpa perlu menginstal aplikasi pihak ketiga. Pasalnya, pada HP Samsung Galaxy yang menggunakan sistem operasi Android 7 keatas, sudah menyematkan fitur yang bernama ‘secure folder’.
Sebagai fitur default atau bawaan dari HP, tentu saja metode untuk menyembunyikan aplikasi satu ini tergolong lebih aman. Anda dapat menyembunyikan berbagai aplikasi yang dianggap bersifat privasi. Menariknya lagi, secure folder juga menyediakan fitur untuk menduplikat aplikasi yang lainnya.
Dengan demikian, untuk Anda yang punya lebih dari satu akun WhatsAPP, Facebook, Pinterest, Instagram, dan lain sebagainya, dengan memanfaatkan secure folder ini Anda dapat melakukan duplikasi terhadap akun-akun tersebut.
Akan tetapi sayangnya, untuk Anda pengguna ponsel Samsung yang sistem operasinya masih Android dibawah 7 atau Nougat, maka aplikasi tersebut belum tersedia di HPnya. Dengan begitu, Anda harus mendownload lalu menginstalnya di Google Play Store. Silahkan Anda cari di Google Play Store dengan mengetikkan kata kunci ‘Secure Folder’.
Cara Memakai Secure Folder
Untuk menggunakan secure folder ini juga cukup mudah. Berikut cara menyembunyikan apps di HP Samsung dengan menggunakan secure folder.
- Bukalah HP Samsung milik Anda lalu pergi ke menu ‘Setting atau Pengaturan’.
- Selanjutnya, pilihlah menu ‘Lock Screen & Security’.
- Langkah berikutnya klik ‘Secure Folder’ kemudian tekan ‘Next’.
- Lalu silahkan Anda tekan ‘Start’.
- Cara menyembunyikan apps di HP Samsung berikutnya adalah isi Samsung Account milik Anda usai melakukan registrasi sebelumnya.
- Lanjutkan dengan mengklik ‘Confirm’.
Anda bisa memilih keamanan yang sesuai dengan keinginan atau kebutuhan Anda. Tipe keamanan yang tersedia antara lain PIN, fingerprint, pattern, iris scanner, dan juga password. Nantinya, tipe keamanan tersebut Anda pergunakan untuk membuka secure folder.
Selanjutnya, bukalah aplikasi pada bagian menu aplikasi ‘App Drawer’ lalu klik ‘Add Apps’ untuk memilih berbagai aplikasi yang hendak Anda sembunyikan. Caranya pun sangat mudah, cukup tekan pada aplikasinya lalu tunggulah selama beberapa detik sampai muncul tanda cawang dan tekan ‘Add’.
Cara Mengembalikan Aplikasi yang Anda Sembunyikan Sebelumnya
- Bukalah pada halaman Hide apps lewat menu Home screen settings pada pengaturan di HP Samsung Anda.
- Selanjutnya, pilihlah aplikasi mana saja yang ingin Anda kembalikan ke apps drawer.
- Sesudah Anda selesai memilih, tekan pada tombol Done atau Apply.
Nah, dengan mengikuti tiga langkah di atas, berbagai aplikasi yang sebelumnya sudah Anda sembunyikan bakal kembali muncul pada bagian apps drawer. Selain itu, Anda juga dapat memakai layanan maupun fitur-fitur yang ada di dalamnya seperti sedia kala.
Demikian tadi metode paling sederhana dan mudah untuk menyembunyikan aplikasi yang terdapat pada ponsel Samsung tanpa perlu memakai aplikasi tambahan. Memanfaatkan secure folder sebagai cara menyembunyikan apps di HP Samsung guna mengamankan deretan aplikasi yang sifatnya privasi untuk Anda. Selamat mencoba.