Cara menyembunyikan aplikasi di HP Vivo perlu untuk Anda ketahui. Menyembunyikan aplikasi di HP Vivo ini sebenarnya bisa Anda lakukan dengan berbagai cara. Memang, aplikasi pada smartphone dapat Anda sembunyikan untuk memenuhi berbagai kebutuhan, terutama privasi Anda.
Terkadang banyak orang yang memilih untuk menyembunyikan aplikasi pada smartphone karena berbagai alasan. Banyak pengguna HP Vivo yang ingin memiliki privasi tersendiri dengan menyembunyikan aplikasi.
Berbagai Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Vivo dengan Mudah
Dengan menggunakan fitur kunci layar pada ponsel belum cukup untuk menjaga privasi atau keamanannya. Apalagi dalam HP Vivo biasanya terdapat berbagai aplikasi penting yang privasinya harus tetap terjaga seperti email, dompet digital, atau mobile banking. Tentu dengan mengunci layar saja tidak cukup untuk menjaga keamanan aplikasi penting tersebut. Maka dari itu, banyak orang yang memilih untuk menyembunyikan aplikasi supaya privasinya terjaga.
Sehingga keamanan pada ponsel akan terjaga dengan baik karena tidak sembarangan orang bisa membuka aplikasi tersebut. Tidak perlu khawatir saat ini terdapat beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menyembunyikan aplikasi pada HP Vivo. Berikut ini merupakan cara menyembunyikan aplikasi pada HP Vivo yang bisa menjadi pilihan:
HP Vivo Funtouch OS Versi 9 atau yang Lebih Baru
Pada HP Vivo terdapat fitur menyembunyikan aplikasi yang bisa Anda manfaatkan. Tentunya Anda juga tidak perlu menginstal aplikasi tambahan lagi. Namun, setiap sistem operasi akan memiliki cara yang berbeda dalam menyembunyikan aplikasi.
Maka dari itu Anda harus mengetahui terlebih dahulu sistem operasi apa dalam HP Vivo. Apabila Anda memiliki HP Vivo dengan Funtouch OS versi 9 atau lebih baru bisa mengikuti cara ini. Berikut ini merupakan cara menyembunyikan aplikasi di HP Vivo:
- Langkah pertama buka menu pengaturan terlebih dahulu pada HP Vivo.
- Setelah menu pengaturan bahasa terbuka lalu lanjut cari menu fingerprint, face, and password, lalu klik.
- Kemudian pilih menu privacy and app encryption.
- Setelah itu, pilihlah menu hide app.
- Selanjutnya Anda bisa memilih aplikasi yang ingin disembunyikan. Dengan begitu aplikasi yang Anda pilih tersebut tidak akan muncul lagi.
HP Vivo Funtouch OS 3 atau yang Lebih Lama
Apabila Anda menggunakan HP Vivo dengan Funtouch OS 3 atau yang lebih lama juga bisa menyembunyikan aplikasi. Tentu langkah menyembunyikan aplikasi sangatlah mudah seperti berikut ini:
- Pertama tekan ruang kosong pada halaman utama ponsel selama beberapa detik.
- Selanjutnya akan muncul menu, lalu pilih hide ikon.
- Setelah itu, Anda bisa memasukkan kata sandi yang sudah dibuat. Jika belum memilikinya bisa membuat kata sandi baru.
- Kemudian tarik dan lepas ikon dari aplikasi yang ingin Anda sembunyikan.
- Setelah itu, klik tombol selesai atau ruang kosong pada tampilan utama ponsel.
Menyembunyikan Aplikasi dengan Aplikasi Tambahan
Selain melalui fitur bawaan smartphone, Anda juga bisa menyembunyikan aplikasi pada HP Vivo dengan tambahan aplikasi. Berbagai aplikasi bisa Anda dapat dengan gratis pada Google PlayStore.
Salah satu aplikasi yang bisa Anda manfaatkan untuk menyembunyikan aplikasi pada HP Vivo yaitu Nova Launcher. Berikut ini merupakan cara menyembunyikan aplikasi di HP Vivo menggunakan Nova Launcher:
- Langkah pertama download dan install terlebih dahulu aplikasi Nova Launcher pada Google PlayStore.
- Setelah itu, gunakan Nova Launcher sebagai Launcher default pada smartphone.
- Setelah aplikasi Nova Launcher berhasil Anda gunakan sebagai launcher default, lanjut untuk membukanya.
- Anda bisa memilih App Drawer, lalu klik menu menyembunyikan aplikasi.
- Tekan pada aplikasi yang ingin Anda sembunyikan dan ikuti petunjuk selanjutnya.
Nah, itu tadi ulasan tentang berbagai cara menyembunyikan aplikasi di HP Vivo yang bisa menjadi pilihan. Anda bisa menyembunyikan aplikasi pada smartphone melalui fitur bawaan atau dengan aplikasi tambahan.