Terdapat berbagai jenis penyakit kulit yang dapat menyerang bagian tubuh orang tanpa disadari. Sehingga penyakit menular tersebut menjalar dan berkembang biak di kulit tubuh manusia.
Kulit adalah lapisan paing luar tubuh yang mempunyai tugas dalam memberikan pelapis pada organ tubuh manusia. Fungsinya sendiri adalah menjaga agar tubuh manusia tetap stabil.
Selain itu kulit berperan sebagai perantara atau jalan keluar bagi kotoran dan zat sisa di dalam tubuh. Zat sisa yang berasal dari dalam tubuh tersebut akan keluar melalui pori-pori kulit.
Jika dilihat dengan kasat mata zat yang keluar lewat kulit berbentuk keringat. Karena itu penting bagi setiap orang untuk menjaga kulit dengan perawatan agar tidak terkena berbagai jenis penyakit kulit.
Perawatan kulit tidak hanya membuatnya tampak segar, cerah dan lembab saja. Perawatan pada area kulit juga dilakukan agar tubuh terhindar dari berbagai penyakit yang menular.
Penyakit yang menyerang pada area kulit dapat disebabkan oleh bermacam-macam faktor penyebab. Diantaranya penyebaran kuman, alergi, bakteri dan virus yang menempel di permukaan kulit tubuh.
Jenis Penyakit Kulit Herpes Simplex Virus
Salah satu jenis dari penyakit yang menyerang kulit manusia yaitu Herpes Simplex Virus atau disebut Cold Sore. Penyakit yang satu ini paling umum dirasakan oleh sebagian besar orang.
Herpes Simplex Virus biasanya ditandai dengan adanya luka atau bagian kulit yang melepuh. Luka tersebut tumbuh pada bagian bibir atau tepian mulut dengan disertai rasa sakit.
Anak-anak umumnya yang paling rentan dan cepat terkena penyakit Herpes Simplex Virus daripada orang dewasa. Namun penyembuhannya juga terbilang cepat sekitar dua hingga tiga minggu.
Satu dari macam-macam penyakit kulit tersebut memiliki gejala yang mirip seperti orang sedang flu. Misalnya saja penderita merasakan mual, pusing, dan gejala pendukung penyakit flu lainnya.
Pada beberapa kasus parah biasanya gejala yang dirasakan seringkali ditandai dengan kelemahan di beberapa bagian tubuh. Seperti kurang berfungsinya indera perasa hingga sulit menelan makanan.
Penderita juga bisa mengalami pembengkakan pada kelenjar getah bening di sekitar area tubuh. Setiap penderita penyakit Herpes Simplex Virus perlu menyadari bahwa gejala tersebut dapat menular.
Penularan Herpes Simplex Virus bisa melalui kontak fisik atau air liur yang mengenai orang lain. Sayangnya penularan juga terjadi tanpa adanya kewaspadaan orang lain terhadap gejala bibir melepuh dan lainnya.
Untuk mengantisipasi penularan yang tidak diinginkan kepada keluarga sebaiknya segera lakukan pemeriksaan. Selain itu pengobatan diperlukan agar penyakit menular seperti Herpes Simplex Virus lekas sembuh.
Jenis Penyakit Kulit Hemangioma pada Tubuh
Hemangioma merupakan penyakit yang mirip seperti tumor dalam pembuluh darah. Penyakit Hemangioma dapat tumbuh dan berkembang biak saat terjadi ketidaknormalan pada jaringan darah tubuh manusia.
Agar dapat mengendalikan laju pertumbuhan penyakit Hemangioma sebaiknya cermati ciri-ciri dan gejalanya. Berikut adalah ciri-ciri dan gejala munculnya penyakit Hemangioma yang dapat menyerang kulit manusia.
Adanya daging yang tumbuh namun bukan kanker
Salah satu tanda bahwa tubuh terserang penyakit Hemangioma yaitu adanya pertumbuhan daging yang tidak wajar. Namun daging yang tumbuh tersebut bukanlah merupakan tanda dari adanya penyakit kanker.
Hemangioma tumbuh layaknya seperti hati
Hemangioma memang berbeda dengan penyakit kulit gatal lainnya karena penderitanya merasakan adanya benjolan di lapisan organ dalam. Oleh karena itu orang menyebutnya seperti kanker di dalam kulit dan tubuh manusia.
Kulit penderita akan berubah warna
Bagi beberapa penderita yang mengidap penyakit Hemangioma biasanya akan mengalami perubahan warna kulit. Tanpa disadari warna kulit tubuh akan berubah menjadi ungu atau biru pucat.
Perubahan warna akan menyerang kulit di area kaki, tangan, kulit kepala, dada, punggung hingga wajah. Uniknya penyakit ini dapat menyerang anak-anak sejak dilahirkan dengan gejala mirip seperti munculnya tanda lahir.
Sayangnya gejala Hemangioma umumnya jarang diketahui oleh kebanyakan orang tua yang melahirkan anak dengan riwayat penyakit kulit. Gejala penderita Hemangioma pada bayi baru lahir akan tampak setelah usianya beberapa bulan.
Pada akhirnya mencermati bermacam-macam penyakit yang dapat menyerang kesehatan kulit sangat penting. Oleh sebab itu cegah jenis penyakit kulit di atas dengan menerapkan gaya hidup yang sehat.
Originally posted 2022-03-11 11:22:00.