Ada banyak sekali cara agar baterai hp tidak cepat habis yang terbilang mudah dan terbilang sangat efektif untuk dicoba. Berbagai cara ini tentunya bisa menjadi solusi terbaik ketika kamu berada di luar ruangan dan juga lupa membawa power bank.
Selain itu, cara ini juga dapat membantu kesehatan baterai HP kamu. Nah, penasaran apa saja cara-caranya? Yuk simak terus rangkaiannya berikut ini.
Serangkaian Cara Agar Baterai HP Tidak Cepat Habis
Baterai HP kamu menjadi cepat habis? Perlu kamu ketahui, kondisi tersebut biasanya disebabkan oleh beberapa faktor. Mulai dari HP yang sudah berumur, salah menggunakan charger, bahkan penggunaan HP yang salah juga menjadi salah satu penyebab.
Jika kondisi tersebut sudah sering terjadi, tentunya akan membuat kita merasa kerepotan, terlebih lagi jika berada di luar ruangan. Maka dari itu, kamu perlu mencari solusi supaya baterai kamu tetap awet seharian. untuk itu, kamu bisa mengatasinya dengan melakukan beberapa caranya seperti berikut ini.
Aktifkan Mode Hemat Baterai
Cara pertama yang bisa kamu lakukan yaitu cobalah untuk mengaktifkan mode hemat baterai. Cara ini terbilang paling efektif dan juga mampu menghemat baterai walaupun tidak selama saat kondisi baru. Mode ini nantinya juga akan bekerja untuk membatasi atau menghentikan aplikasi yang berjalan di latar belakang dan memakan daya baterai HP kamu.
Atur Kecerahan Layar HP
Cara agar baterai HP tidak cepat habis berikutnya yaitu kamu perlu mengatur tingkat kecerahan. Semakin rendah tingkat kecerahan layar HP, maka semakin sedikit juga konsumsi daya baterai.
Jadi, usahakan ketika masih berada di dalam ruangan dan tidak silau, sebisa mungkin gunakan tingkat kecerahan yang rendah. Selain dapat menghemat konsumsi daya baterai, metode ini tentunya juga bisa melindungi mata kamu dari radiasi HP yang terlalu cerah.
Jangan Gunakan HP hingga Overheat
Perlu kamu ketahui juga, overheat pada HP seringkali juga memicu pemborosan konsumsi daya baterai. Kondisi HP yang panas ini tentu juga akan memicu masalah lain, seperti HP sering ngelag, dan lain sebagainya.
Mungkin jika hanya satu atau dua kali, tentunya masih belum berpengaruh, namun lama-kelamaan akan berdampak pada kesehatan baterai serta penurunan performa HP. Maka dari itu, jangan gunakan HP hingga overheat.
Gunakanlah secukupnya, jika sudah merasa mulai panas, diamkan sebenar, setelah dingin kamu bisa menggunakannya kembali. Hal ini juga menjadi salah satu cara agar baterai hp tidak cepat habis yang cukup efektif.
Jangan Gunakan HP Ketika di Charger
Kondisi menggunakan HP ketika di-charge memanglah menjadi suatu kebiasaan sebagian orang. Terkadang, mereka tidak bisa menunggu daya baterai penuh dahulu. Nah, dari kondisi tersebut tentunya tidak boleh dilakukan, sebab dapat meningkatkan tekanan serta membuatnya kehilangan efektivitas. Maka dari itu, sebagai pengguna harus sabar untuk menunggu pengisian daya baterai selesai, setelah itu baru menggunakannya.
Menonaktifkan Auto Download atau Auto Update
Terkadang, secara tiba-tiba dibagian notifikasi layar HP kita selalu muncul notifikasi mengupgrade aplikasi secara otomatis. Hal tersebut dikarenakan mode auto update atau auto download di HP masih aktif.
Mungkin hal ini kurang disadari banyak orang, jadi mereka hanya membiarkannya saja. Padahal, hal tersebut justru memakan daya baterai yang cukup tinggi. Nah, supaya hal tersebut dapat teratasi, kamu perlu menonaktifkan mode auto download atau auto update pada HP.
Aktifkan Mode Pesawat Saat Tidak Digunakan
Ketika kamu berada di luar ruangan dan tidak terlalu menggunakan HP, usahakan untuk mengaktifkan mode pesawat. Sebab, metode ini terbilang efektif untuk membantu menghemat daya baterai. Ketika ingin menghidupkan data, kamu bisa menonaktifkan mode pesawat kembali.
Hindari Menggunakan Wallpaper Bergerak
Wallpaper bergerak memanglah sangat bagus untuk dipakai di layar HP. Namun wallpaper tersebut justru akan memakan daya baterai dan membuatnya cepat habis. Maka dari itu, usahakan menggunakan wallpaper statis atau yang tidak bergerak supaya konsumsi baterai dapat sedikit berkurang.
Itulah beberapa cara agar baterai hp tidak cepat habis yang bisa kamu terapkan. Untuk cara-cara di atas tentunya sangat mudah untuk dilakukan bukan? Dengan begitu, maka konsumsi daya baterai HP kamu menjadi tidak terlalu besar dan dapat awet seharian.