Aplikasi Edit Logo Produk dan Brand untuk Pengguna Android

Aplikasi Edit Logo Produk dan Brand untuk Pengguna Android
pexels.com

Dalam dunia bisnis, logo memiliki peran yang sangat penting. Salah satunya yakni untuk menyampaikan produk maupun brand kepada para konsumen. Menariknya lagi, ide dan kreatifitas dalam pembuatan logo tidak terbatas. Pasalnya, kamu bisa memanfaatkan aplikasi edit logo.

5 Aplikasi Edit Logo

Saat ini, sudah banyak pilihan aplikasi pembuatan logo yang bisa kamu gunakan. Bahkan, aplikasi-aplikasi tersebut bisa kamu akses hanya bermodalkan Android dan jaringan internet saja.

Aplikasi ini juga bisa kamu dapatkan secara gratis dengan mengunduh dan menginstalnya melalui Google Play Store. Supaya tidak bingung dalam memilih aplikasinya, berikut rekomendasinya.

1. Aplikasi Canva

Siapa yang tidak kenal dengan Canva? Canva merupakan salah satu aplikasi yang sangat populer di kalangan kreator.

Tidak hanya berfungsi untuk mengedit gambar, foto atau video. Canva juga bisa kamu gunakan untuk edit logo.

Canva memiliki  tampilan yang sederhana, sehingga mudah untuk dioperasikan. Bagi kamu yang baru pertama kali belajar membuat logo, bisa beralih ke aplikasi ini.

Terdapat pula fitur-fitur lengkap yang ditawarkan untuk memfasilitasi ide dan kreatifitasmu. Uniknya lagi, Canva bisa kamu gunakan untuk membuat poster guna mempromosikan bisnis atau usahamu.

2. Aplikasi Adobe Express: Graphic Design

Aplikasi edit logo selanjutnya yakni Adobe Express: Graphic Design. Adobe Express: Graphic Design merupakan aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuat logo dan sangat kompatibel dengan Android.

Hanya dengan satu aplikasi ini saja, dalam mengedit logo, kamu tidak perlu keahlian khusus. Selain itu, Adobe Express: Graphic Design tersedia secara gratis.

Menyediakan berbagai macam fitur seperti menghapus background gambar, mengconvert format ke dalam GIF, mengubah ukuran, mengubah efek, menambahkan filter, mengubah teks, dan fitur lainnya.

Selain bisa kamu gunakan melalui Android, aplikasi ini juga support dengan pengguna laptop atau PC. Bedanya, lembar kerja aplikasi pada PC jauh lebih besar dari perangkat mobilenya.

3. Aplikasi Logo Maker

Logo Maker merupakan aplikasi edit logo yang sudah diunduh lebih dari 30.000 kali. Sebab inilah, Logo Maker menjadi salah satu aplikasi yang masuk dalam daftar rekomendasimu.

Tidak hanya sebagai aplikasi terbaik untuk Android saja, akan tetapi juga memiliki penampilan yang menarik dan unik. Logo Maker menyediakan berbagai macam fitur pilihan, seperti pengubah background, edit gambar, hingga edit teks.

Dengan menggunakan aplikasi ini, akan memudahkan kamu dalam berkarya. Berbagai jenis logo bisa kamu buat dengan cara yang sangat praktis.

4. Aplikasi Desygner: Graphic Design Maker

Berbicara mengenai aplikasi edit logo, Desygner: Graphic Design Maker menjadi salah satunya. Aplikasi ini telah menyediakan satu juta layout secara gratis.

Aplikasi ini telah menyediakan fit yang bisa kamu manfaatkan untuk membuat logo. Ada berbagai jenis grafis yang terdapat dalam aplikasi ini, seperti poster, cover buku, hingga infografis.

Setiap pengguna memiliki kebebasan untuk mengedit tampilan logo sesuai keinginan. Kamu bisa melakukan pengaturan color palettes, element, font, dan masih banyak yang lainnya.

5. Aplikasi Logo Maker Plus

Berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Logo Maker Plus memiliki sejumlah fitur menarik untuk membuat logo bisnismu menjadi tampak mengagumkan. Hingga saat ini, Logo Maker Plus telah diunduh lebih dari 50.000 kali.

Membuat logo dengan aplikasi ini hanya perlu mengganti warna, menambahkan teks, hingga menentukan bentuknya sesuai dengan keinginan. Terdapat berbagai macam font yang tersedia dalam Logo Maker Plus.

Demikianlah rekomendasi aplikasi edit logo yang bisa kamu coba. Pilihlah salah satu aplikasi yang menurutmu paling sesuai dengan kebutuhan. Dengan begitu, penggunaan dan hasilnya bisa lebih maksimal.